Aplikasi Cetak Kartu NISN Dengan Excel Gratis - Pos Madrasah

Aplikasi Cetak Kartu NISN Dengan Excel Gratis

Aplikasi cetak kartu NISN Excel Gratis – NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional adalah nomor identitas siswa yang digunakan mulai dari Taman Kanak-kanak sampai perguruan tinggi.

Posmadrasah kali ini akan membagikan aplikasi cetak kartu NISN berbasis excel gratis untuk dipakai pada sekolah madrasah.

Dan ternyata masih banyak madrasah atau yang membutuhkan aplikasi untuk mencetak NISN ini.

aplikasi cetak kartu nisn
Aplikasi cetak kartu nisn
Memang pada awal-awal munculnya NISN ini madrasah hanya mengajukan daftar siswa yang aktif untuk mendapatkan nomor NISN.

Dan kemudian siswa tersebut mendapatkan kartu kepemilikan NISN.

Namun tahun demi tahun proses untuk mendapatkan NISN terbilang sulit bagi tingkat sekolah kususnya madrasah.

Siswa madrasah untuk mendapatkan NISN tidak semudah dari siswa Sekolah dasar atau sekolah dibawah naungan diknas.

Kalau sekolah dibawah naungan diknas setahu penulis siswa yang belum mempunyai NISN cukup didaftarkan melalui dapodik dan siswa tersebut bisa langsung mendapatkan Nomor Induk Siswa Nasional.

Mungkin perjuangan siswa madrasah walaupun banyak hal merintang namun menang dalam doa kata teman-teman seperjuangan.

Okelah biar tidak panjang lebar kembali ke topik artikel ini.

Dan sampai artikel ini ditulis keberadaan kartu NISN belum jelas. Adapun kalau ingin mencetak langsung berupa satu lembar di situs nisn data.

Untuk mengakali hal tersebut anda bisa mendownload aplikasi cetak kartu NISN excel yang akan kami bagikan di bawah ini.

Anda bisa mendownload aplikasi cetak kartu NISN pada link dibawah ini :

Aplikasi Cetak Kartu NINS dengan Excel


Yang harus siapkan data-data yang dibutuhkan antara lain :

1) Data siswa berupa NISN Siswa, Nama Siswa, Tempat Lahir Siswa, Tanggal Lahir Siswa
2) Foto Siswa, agar foto siswa tidak memberatkan aplikasi baiknya sebelum dipakai foto tersebut ukurannya harus di compres.

Tujuan aplikasi ini untuk dibagikan berharap memudahkan tenaga administrasi memberi kartu NISN kepada siswa madrasah atau sekolah selama siswa tersebut belajar di situ.

Mungkin tiap madrasah atau sekolah mempunyai atau desain kartu yang diharapkan sehingga aplikasi ini belum tentu sama dengan yang diharapkan sekolah.,

Namun setidaknya aplikasi cetak kartu NISN ini bisa menjadi acuan atau pembelajaran tenaga administrasi madrasah jika ingin membuat aplikasi sendiri.

Biasanya juga tidak sedikit tenaga administrasi atau operator madrasah merancang atau berusaha membuat aplikasi yang diinginkan oleh madrasah atau sekolah tertentu.
Jika aplikasi ini berguna atau dibutuhkan bagi madrasah atau sekolah anda silahkan download aplikasi cetak kartu NISN gratis ini melalui link diatas.

Silahkan dan kembangkan sesuai dengan kebutuhan sekolah.

Jika ada kesulitan dalam memakai aplikasi ini silahkan tinggalkan komentar dibawah sebisa mungkin admin pos madrasah akan segera membantu dan menjawab sebisa mungkin.

Demikian share singkat tentang aplikasi cetak kartu NISN dengan excel ini dapat kami bagikan. Semoga bermanfaat bagi madrasah untuk indonesia

1 komentar:

  1. Assalamualaikum... Minta akses buat donwload pak

    BalasHapus

= > Silahkan berkomentar sesuai dengan topik artikel diatas
= > Berkomentar dengan url ( mati / hidup ) tidak akan di publish
EmoticonEmoticon